Masalah kesehatan menjadi salah satu masalah global yang patut mendapatkan perhatian khusus. Infeksi HIV/AIDS, menjadi salah satu penyakit menular yang harus selalu diwaspadai. Tak cukup hanya di pengobatannya saja, langkah-langkah pencegahan juga harus terus disosialisasikan agar kasus tak bertambah banyak dan bertambah parah.