Wajib Dihindari, Ini Makanan yang Bisa Bikin Gigi Rusak

October 28, 2019 | Aqiyu

Banyak cara yang dapat dilakukan untuk menjaga kebersihan serta kesehatan mulut. Kebersihan mulut terutama pagi gigi harus selalu terjaga agar tidak menimbulkan masalah kesehatan seperti gigi rusak.

Salah satu faktor yang dapat merusak gigi adalah mengonsumsi makanan dan minuman yang dapat merusak gigi. Berikut deretan makanan dan minuman yang wajib dihindari karena bisa memicu kerusakan pada gigi:

Popcorn. Makanan yang berasal dari jagung ini menjadi camilan favorit kebanyakan orang untuk teman nonton film. Seorang dokter gigi di New York, Jonathan Neman, mengatakan banyak sekali pasiennya yang datang dengan keluhan gigi retak akibat biji popcorn. Selain itu, kulitnya juga bisa terselip di sela-sela gigi yang bisa membuat gusi sakit.

Es kopi manis. Tambahan pemanis dalam kopi dapat merusak gigi. Hal ini dikarenakan paparan susu dan gula yang konstan selama satu jam atau lebih bisa mengakibatkan air liur sulit melawan gula dan asam yang diproduksi oleh bakteri di mulut. Padahal air liur berfungsi sebagai pelindung gigi. Untuk itu sebaiknya hindari mengonsumsi minuman manis, semakin sering lama kelamaan kelenjar ludar tidak bisa melindungi gigi.

Buah kering. Buah kering merupakan camilan sehat. Namun sayangnya, tidak sedikit buah kering yang mengandung banyak gula dan menempel di sela gigi dalam jangka waktu yang lama. Hal ini bisa memicu kerusakan gigi dan gigu berlubang.

Air lemon. Asam pada lemon dapat mengikis enamel gigi yang berujung pada kerusakan. Gigi yang sering terpapar makanan atau minuman bercita rasa asam dapat melarutkan enamel gigi. Semakin tipis enamel gigi maka akan memperlihatkan lapisan dalam gigi yang disebut dentin. Gigi akan menjadi rapuh dan tidak kuat.

Es batu. Sebagai pelengkap, es batu memang banyak digemari karena dapat membuat minuman menjadi dingin dan segar. Tapi jangan sekali-kali Anda mencoba untuk menggigit atau mengunyah es batu. Tekstur es batu yang terlalu keras bagi enamel gigi dapat membuat fraktur gigi. 

(Foto: the kitchn)

YesDok Ads