Vaksin Pfizer Diklaim Aman Untuk Anak 5 Tahun

September 25, 2021 | Aqiyu

vaksin pfizer untuk anak

Indonesia masih berjuang untuk melawan virus corona. Dengan itu, vaksinasi Covid-19 terus digalakkan untuk mencapai herd immunity. Kini sudah ada beberapa jenis vaksin yang dapat digunakan di Indonesia yakni vaksin Sinovac, AstraZeneca, Moderna, Pfizer, Sinopharm, Sputnik V, Janssen, hingga vaksin Covid-19 Bio Farma.

Vaksin tersebut dapat digunakan oleh masyarakat umum, orang dengan komorbid dan anak usia 12 tahun. Baru-baru ini, Pfizer dan BioNTech mengklaim bahwa uji klinis fase II/III vaksin Covid-19 buatan mereka aman untuk anak 5-11 tahun. Mereka mengumumkan vaksin Pfizer dapat memberikan respon perlindungan dan kekebalan. Setelah hasil tersebut keluar, rencananya Pfizer-BioNTech akan mengajukan izin penggunaan vaksin berbasis mRNA untuk anak rentang usia tersebut di Amerika Serikat, Eropa dan negara lainnya.

 Lalu apakah vaksin asal Amerika Serikat ini dapat segera digunakan untuk melindungi anak-anak di Indonesia dari Covid-19? Menanggapi hal tersebut, dr Siti Nadia Tarmizi M.Epid mengatakan masih menunggu kajian dari para ahli seperti organisasi, profesi, komite penasihat vaksin nasional atau ITAGI (Indonesian Technical Advisory Group on Immunization) dan lainnya. Guna mempertimbangkan keamanan dan manfaatnya. Kasus Covid-19 di Indonesia sendiri meningkat hingga 15 persen per 26 Agustus 2021. Persentase angka kematian tertinggi berada pada kelompok usia 0-6 tahun dan 16-18 tahun.

YesDok Ads

Vaksin Pfizer sebelumnya telah diizinkan penggunaannya untuk anak usia 12 tahun di banyak negara di Amerika Serikat. Dikabarkan dosis vaksin Pfizer yang diberikan pada rentang usia anak ini hanya sepertiga dari ukuran dosis vaksin yang diberikan pada anak usia 12 tahun ke atas. Bahkan Pfizer dan BioNTech berharap pada kuartal empat tahun ini mendapatkan data terkait keamanan vaksin Covid-19 buatannya untuk anak usia 2-5 tahun dan bayi 6 bulan hingga 2 tahun.

(Foto: scarymommy)

YesDok Ads