Tips Redakan Sakit Kepala Setelah Tidur Siang

October 09, 2020 | Claudia

Sakit kepala

Tidur siang selama 15-30 menit kerap dianjurkan, untuk mengisi ulang energi agar kita kembali bersemangat saat beraktivitas. Namun, banyak orang mengeluhkan sakit kepala usai bangun dari tidur siang, mengapa bisa demikian?

Penelitian telah mengakui adanya manfaat dari tidur siang, seperti meningkatkan kreativitas, meningkatkan kewaspadaan, meningkatkan memori, mengurangi lelah, meningkatkan suasana hati, dan lain-lain. Tidur siang membuat tubuh dan pikiran kita lebih relaks saat terbangun.

Namun bagi beberapa orang, tidur siang malah menyebabkan sakit kepala yang mengganggu. Hal ini mungkin terjadi, ketika ia kurang tidur dan memanfaatkan tidur siang untuk membalaskan dendam waktu tidurnya di malam hari yang kurang. Ya, tidur siang dalam waktu yang lama bisa menyebabkan ketidakseimbangan serotonin dan neurotransmiter di otak, sehingga membuat Anda sakit kepala. Jika sudah begini, apa yang bisa membantu Anda?

Minum banyak air

Tubuh yang dehidrasi juga akan memperburuk sakit kepala usai tidur siang yang berlebihan. Terlalu banyak minum kopi, alkohol, minuman bergula, dan lain-lain, merupakan beberapa faktor yang bisa menjadi penyebab dehidrasi. Jadi, minumlah banyak air sepanjang hari untuk menghindari sakit kepala, terutama yang terjadi setelah Anda bangun dari tidur siang.

YesDok Ads

Jahe

Jahe juga bisa menjadi pilihan pereda sakit kepala setelah Anda tidur siang berlebihan. Penggunaan jahe bisa membantu mengurangi peradangan pembuluh darah di kepala Anda. Minumlah secangkir teh jahe saat Anda dilanda sakit kepala yang mengganggu.

Batasi asupan kafein

Jika selama ini Anda merupakan pencinta kafein, maka Anda mungkin bisa memikirkan untuk mengurangi asupan kafein. Pasalnya, asupan kafein berlebih bisa menyebabkan sakit kepala yang mengganggu. Tak hanya itu, terlalu banyak kafein dalam tubuh dapat membuat Anda sulit tidur di malam hari, yang pada akhirnya membuat Anda terlalu lama tidur siang.

(Foto: health.harvard.edu)

YesDok Ads