Tips Memasak Daging Agar Lebih Sehat Dikonsumsi

July 11, 2022 | Helmi

sate

Setelah Hari Raya Idul Adha dan prosesi Qurban dilaksanakan, banyak dari Anda yang memperoleh daging sapi atau kambing. Sudah pasti Anda telah menyiapkan resep untuk mengolah daging-daging tersebut.

Daging menjadi bagian dari diet sehat. Daging merah merupakan sumber protein lengkap yang sangat baik dan kaya akan nutrisi seperti vitamin B6 dan B12, zat besi, selenium, dan seng.

Tetapi bagaimana cara Anda memasak daging adalah sesuatu yang penting. Karena beberapa cara mengolah yang salah dapat membuat makanan sehat ini menjadi kurang sehat. 

Berikut adalah beberapa cara untuk mengolah atau memasak daging sehingga Anda dapat menikmati daging yang lezat dan pastinya lebih sehat.

Perhatikan Panasnya

Ketika dimasak dimasak pada suhu tinggi, seperti dipanggang dan digoreng, senyawa kimia amina heterosiklik (HCA) dan hidrokarbon aromatik polisiklik (PCA) terbentuk. Senyawa ini dapat meningkatkan risiko kanker

Memanggang dengan panas tidak langsung dan menggoreng pada suhu yang lebih rendah adalah dua cara untuk menghindari senyawa ini.

Potong Daging Lebih Kecil saat Dipanggang

YesDok Ads

PCA juga terbentuk saat daging terpapar asap, yang bisa terjadi saat lemak menetes ke dalam panggangan dan nyala api berkobar. Dengan potongan yang lebih ramping, lebih sedikit lemak yang menetes, sehingga risiko terbakar dan asap lebih rendah. 

Anda juga dapat memindahkan panggangan lebih tinggi untuk membantu menjauhkan makanan dari sumber panas.

Hindari Daging yang Matang (Well Done)

Kebanyakan pecinta makanan akan memberitahu Anda untuk tidak pernah makan daging yang matang (Well Done) karena tekstur dan rasanya terganggu - dan ternyata itu juga bisa menjadi nasihat yang baik untuk kesehatan Anda. 

Penelitian menunjukkan bahwa daging yang matang memiliki potensi risiko kanker yang lebih besar (semakin banyak alasan untuk memilih steak medium-rare).

Gunakan Metode Memasak Lainnya

Memanfaatkan metode memasak seperti merebus dan menggunakan fry pan dapat menjaga suhu tetap rendah. Dengan teknik merebus bahkan membuat daging menjadi lebih empuk dan mudah untuk dikonsumsi.

YesDok Ads