Tips Hindari Sembelit Selama Berpuasa

April 24, 2020 | Claudia

Puasa

Bulan Ramadan telah tiba, seluruh umat muslim di berbagai belahan dunia akan menjalankan ibadah puasa satu bulan penuh. Menjalankan ibadah puasa, berarti diharuskan untuk tidak makan dan minum, dari mulai terbitnya fajar hingga tenggelamnya matahari.

Karena tidak makan dan minum selama berjam-jam, banyak orang yang memiliki riwayat penyakit kerap mengeluhkan kambuhnya masalah kesehatan mereka, terlebih di hari-hari awal berpuasa, ketika tubuh masih baru menyesuaikan diri.

Beberapa orang bahkan mengeluhkan sembelit saat harus menjalani ibadah puasa. Sembelit saat berpuasa, harus segera ditangani. Jika tidak segera, sembelit dapat menyebabkan penumpukan kotoran dan membuat orang mengalami kembung. Tentu Anda tidak ingin masalah-masalah ini mengganggu ibadah puasa Anda, bukan?

Untuk itu, berikut merupakan beberapa tips menghindari sembelit selama menjalankan ibadah puasa:

1. Konsumsi banyak sayuran

Sayuran mengandung banyak serat yang sehat. Beberapa sayuran seperti kacang-kacangan dan buncis, mungkin perlu untuk menjadi menu utama selama bulan puasa. Mengonsumsi sayur yang penuh serat dapat memperlancar buang air besar dan menjauhkan Anda dari sembelit.

2. Jangan lupa makan buah

Buah-buahan seperti apel, pisang, pepaya, markisa, avokad, dan lain-lain, kaya akan serat. Mengonsumsinya saat sahur akan sangat baik untuk pencernaan Anda. Selain itu, buah-buahan ini juga membantu menjaga tubuh tetap terhidrasi.

3. Produk rendah lemak

Ayam tanpa kulit dan ikan, merupakan beberapa makanan tinggi protein yang juga rendah lemak. Mengonsumsinya selama bulan Ramadan, sangat baik untuk membangun sistem kekebalan tubuh dan menjaga kesehatan Anda. Pastikan untuk meminum banyak air putih untuk mencegah sembelit.

4. Sertakan probiotik

Probiotik sangat baik untuk mencegah sembelit yang disebabkan oleh asupan makanan rendah kalori. Jadi, jangan lupa untuk menyertakan probiotik dalam santap sahur atau berbuka puasa.

5. Minum banyak cairan

Selain dari air, jus buah segar juga dapat membantu menjaga tubuh tetap terhidrasi sekaligus mencegah sembelit selama berpuasa. Anda boleh menyertakan air kelapa, jus jeruk, jus semangka atau bahkan jus melon saat berbuka, untuk mengisi kembali cairan tubuh yang hilang selama berpuasa juga memanjakan lidah Anda.

6. Konsumsi kurma

Kurma merupakan buah yang khas selama bulan Ramadan. Mengonsumsinya saat berbuka sangat baik untuk kesehatan dan pencernaan, karena kurma sangat tinggi kandungan serat, karbohidrat, kalium, magnesium, dan juga gula. Mengonsumsinya dapat membantu menjaga kadar gula tetap terkendali dan mencegah sakit kepala.

(Foto: Freepik)

YesDok Ads