Tingkatkan Gairah Bercinta dengan 7 Olahraga Ini

March 21, 2019 | Dina

Olahraga rupanya memiliki manfaatnya yang melimpah. Tidak hanya untuk kesehatan jiwa dan raga saja, tetapi juga mampu meningkatkan kualitas kehidupan seks pasangan dan juga mengembalikan gairah bercinta.

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa melakukan hubungan seksual setelah olahraga akan meningkatkan gairah seksual Anda. Efek ini terjadi pada pria maupun wanita. Sebuah penelitian yang dikeluarkan Archives of Sexual Behavior menyatakan bahwa, pria yang melakukan olahraga 60 menit per hari, selama tiga sampai lima hari seminggu, dapat mengembangkan peningkatan seksual yang jauh lebih besar.

Penelitian lain yang diterbitkan dalam Journal of Sexual Medicine melaporkan bahwa olahraga jangka pendek sekitar 20 menit secara signifikan meningkatkan gairah seksual wanita. Salah satu alasannya adalah, karena olahraga meningkatkan aliran darah ke setiap bagian tubuh, termasuk ke organ seksual Anda. Aliran darah ke bagian tubuh Anda akan meningkatkan respon seksual. Anda mungkin mengalami ereksi yang lebih keras, karena darah mengalir pada tingkat yang lebih tinggi.

Untuk itu, rajinlah berolahraga!  7 yang disarankan YesDok ini:

Bersepeda

Sebuah polling yang dilakukan pada 2500 orang yang bersepeda ke kantor menemukan bahwa 66% dari mereka mengalami peningkatan dalam hubungan mereka di rumah. Padahal sebelumnya kabar yang beredar menyebutkan bersepeda malah dapat menurunkan kemampuan seksual pria.

Bahkan hasil yang dilansir dari NDTV, menyatakan, jika dibandingkan dengan perenang atau pelari, pesepeda dengan intensitas tinggi justru memiliki kualitas ereksi yang lebih baik. dalam riset itu pula diketahui, bahwa karakter sepeda dan kondisi jalan yang dilintasi ternyata tak memberikan pengaruh negatif bagi vitalitas pria.

Cross Fit

Menurut survei Singles in Amerika tahun 2014, orang yang ikut gemar melakukan olahraga ini lebih sering bercinta dibanding orang yang berolahraga lain. Sekitar 38 persen perempuan yang melakukan olahraga ini, dilaporkan bercinta setiap bulannya.

Cross fit adalah olahraga yang mengutamakan latihan kekuatan. Dikutip dari laman CrossFit, olahraga ini menggabungkan gerakan dasar gymnastic untuk melatih kardiovaskular dan kekuatan dengan angkat besi. Gerakan olahraganya kebanyakan adalah gerakan sehari-hari.

Aerobik

YesDok Ads

Meski terlihat biasa dilakukan, namun ternyata aerobik mampu membuat Anda berkeringat lebih cepat, sekaligus melatih kekuatan kardiovaskular Anda. Olahraga ini berfokus pada penggerakan seluruh anggota tubuh dan menggunakan low impact cardio.

Squat

Anda mungkin tahu bahwa gerakan ini bisa membantu mengecilkan paha dan mengencangkan bokong. Ternyata, gerakan ini juga bisa membantu meningkatkan energi dan libido saat bercinta. "Gerakan ini akan membantu Anda untuk meningkatkan dan memperlancar sirkulasi darah ke daerah genitalia," ungkap Debbie Mandel, MA, penulis buku Addicted to Stress: A Woman's 7-Step Program to Reclaim Joy and Spontaneity in Life.

Lari atau Jogging

Berlari bagus untuk menjaga stamina dan daya tahan, dengan rutin berlari akan menciptakan kaki yang kuat untuk posisi yang sulit ketika bercinta. Untuk pria, aktivitas ini dapat meningkatkan kepuasan seks serta mengatasi masalah ereksi. Selain itu, bisa membantu melepaskan hormon bahagia (endorfin) di otak.

Plank Pose

Salah satu jenis olahraga yang membuat Anda merasa lebih seksi dan kuat adalah plank pose. Latihan ini merupakan satu bagian dari latihan inti yoga. "Latihan ini akan bekerja di bagian atas tubuh, perut, paha, dan bokong. Ini adalah otot penting yang akan membantu menstabilkan tubuh ketika Anda sedang bercinta dalam berbagai posisi, termasuk saat Anda sedang dalam masa transisi dari satu posisi ke posisi lain," ungkap psikiater Madeleine Castellanos, MD.

Angkat Beban

Untuk Pria, latihan dengan mengangkat beban dapat membantu memproduksi hormon testosteron yang jadi hormon peningkat kenikmatan seksual, serta mengatasi masalah ejakulasi dini. Sedangkan untuk wanita dapat meningkatkan epinephrine, hormon yang memicu reaksi terhadap tekanan dan kecepatan gerak tubuh. Apabila dua hormon ini bertemu, akan terjadi kenikmatan tak terlupa saat Anda becinta.  (DN)

Sumber foto: HollywoodLife

YesDok Ads

Tag Terkait