Tembus 1 Juta, Jakarta Jadi Penyumbang Pasien Sembuh Covid-19 Terbanyak

February 14, 2021 | Aqiyu

pasien sembuh

Berdasarkan data yang dilansir dari laman covid.go.id, per tanggal 12 Februari 2021 angka kasus positif virus corona mencapai 1.201.859 dengan angka pasien sembuh mencapai 1.004.117 dan kasus meninggal mencapai 32.656 orang.

Pencapaian angka kesembuhan tersebut dengan presentase 83,5% dengan adanya penambahan pasien sembuh harian sebanyak 11.000 orang. Penambahan pasien sembuh terdapat pada lima provinsi tertinggi. Mulai dari DKI Jakarta menjadi penyumbang pasien sembuh covid-19 terbanyak yaitu lebih dari 5.000 orang perhari atau tepatnya di angka 5.636 orang. Seehingga jumlah kumulatif kesebuhan di DKI Jakarta mencapai 284.380 orang.

Provinsi tertinggi kedua harian terjadi di provinsi Jawa Barat dengan pasien sembuh sebanyak 1.582 orang dan kumulatifnya mencapai 143.374 orang. Kemudian susul oleh Jawa Timur yang menjadi tida tertinggi harian pasien sembuh sebanyak 1.085 orang dna kumulatifnya mencapai 107.334 orang.

Di posisi keempat tertinggi ditempati oleh Kalimantan Timur dengan jumlah pasien sembuh sebanyak 543 dan kumulatif mencapai 38.752 orang. Terkahir, lima tertinggi adalah provinsi Bali dengan pasien sembuh harian sebanyak 317 orang dan kumulatifnya menjadi 26.218 orang.

YesDok Ads

Meski jumlah pasien sembuh harian bertambah, Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan covid-19 Nasional Wiku Adisasmito mengungkapakan bahwa jumlah kesembuhan pasien covid-19 pada minggu ini menurun. Dibandingkan dengan minggu lalu, jumlah pasien sembuh mencapai 72.631 sedangkan minggu ini turun menjadi 69.599 orang. Data tersebut menunjukkan penurunan pasien sembuh minggu ini sebesar 4,2 persen dari minggu lalu.

Sementara pada penambahan kasus harian terdapat 5 provinsi tertinggi yakni dimulai dari DKI Jakarta 3.810 kasus dan kumulatifnya 310.039, diikuti Kalimantan Timur menambahkan 931 kasus dan kumulatifnya 48.528 kasus, Jawa Timur menambahkan 776 kasus dan kumulatifnya 121.299 kasus, Jawa Barat menambahkan 683 kasus dan kumulatifnya 172.384 kasus serta Sulawesi Selatan menambahkan 676 kasus dan kumulatifnya 51.745 kasus. 

(Foto: the economic times)

YesDok Ads