Penyumbatan Tuba Falopi yang Bikin Sulit Hamil

October 07, 2019 | Aqiyu

Pasangan suami istri banyak yang mendambakan kehadiran buah hati setelah menikah bertahun-tahun lamanya. Banyak faktor yang menyebabkan wanita sulit hamil, salah satunya adalah tersumbatnya saluran tuba falopi.

Tuba falopi adalah atau Tabung Fallopi, yang dikenal juga sebagai oviduk atau buluh rahim, adalah dua buah saluran yang sangat halus yang menguhubungkan ovarium mamalia betina dengan rahim.

Penyebab tersumbatnya tuba falopi biasanya disebabkan oleh salphingitis yang dapat menghambat kehamilan atau menyebabkan kehamilan diluar kandungan. Kerusakan lada tuba falopi akan membentuk jaringan parut dan perubahan yang mengganggu pergerakan sel telur sehingga menghambat pembuahan.

Adapun penyebab lainnya yang membuat tuba falopi tersumbat sehingga wanita sulit hamil sebagai berikut:

Pertumbuhan bakteri. Tersumbatnya tuba falopi bisa disebabkan oleh pertumbuhan bakteri. Bakteri tersebut tumbuh dan berkembang di vagina lalu menyebar ke rahim serta sampai tuba falopi. Hal ini bisa membuat tuba falopi mengalami peradangan dan pembengkakan.

YesDok Ads

Infeksi penyakit menular. Infeksi penyakit menular seperti gonore dan klamidia juha bisa menyebabkan tuba falopi tersumbat. Bakteri pada penyakit menular tersebut menyebar ke ovarium dan rahim serta menutup saluran tuba falopi sepenuhnya. Hal ini jelas mengganggu proses pembuahan dan tidak bisa mempertemukan sel telur dan sel sprema sampai ke rahim.

Radang panggul. Peradangan yang terjadi pada organ reproduksi akan menimbulkan infeksi bakteri serta virus yang bisa menyerang tuba falopi. Selain itu, tersumbatnya saluran tuba falopi bisa juga disebabkan oleh TBC usus, riwayat usus buntu, kehamilan etopik dan kista endrometriosis.

Bakteri mycoplasma. Bakteri ini juga termasuk bakteri yang berbahaya. Karena bisa membuat saluran tuba falopi tersumbat. Bakteri mycoplasma ini masuk melalui pembuluh limfatik. Jika Anda terjangkit infeksi dari bakteri mycoplasma maka tuba falopi akan mengalami pembengkakan dan peradangan sehingga salurannya dipenuhi oleh nanah. 

(Foto: hormonesmatter)

YesDok Ads