Keringat berlebihan bisa menjadi gejala dari kondisi kesehatan yang mendasarinya. Hal ini disebabkan karena perubahan hormon dan pengobatan medis.
Penyebab umum
Kecemasan
Merasakan tubuh Anda menjadi hangat dan berkeringat dapat menjadi gejala bahwa Anda mengalami kecemasan atau sedang dibawah tekanan.
Sistem saraf simpatik Anda berperan dalam seberapa banyak Anda berkeringat dan bagaimana Anda secara fisik merespons stres emosional.
Seseorang yang berkeringat secara berlebihan merasa tubuh mereka lebih hangat daripada biasanya. Gejala lainnya termasuk:
Mulut kering
Kekhawatiran berlebihan
Kesulitan tidur
Tidak mampu untuk merilekskan diri
Gemeteran
Fibromyalgia
Fibromyalgia adalah kondisi kesehatan dimana seseorang bisa merasakan nyeri di sekujur tubuhnya. Hal ini memengaruhi bagaimana seseorang merespons suhu yang berbeda.
Beberapa gejala fibromyalgia termasuk:
Kelelahan
Ketegangan otot
Rasa sakit pada beberapa area tubuh
Sensitif terhadap rasa nyeri
Pengobatan fibromyalgia meliputi pengobatan medis serta perubahan gaya hidup yang sehat.
Makanan dan minuman
Beberapa makanan dan minuman tertentu yang dapat meningkatkan suhu seseorang:
Makanan pedas
Alkohol
Kafein
Disamping itu, makanan dan minuman dapat meningkatkan detak jantung dan menyebabkan Anda berkeringat berlebihan.
Anda dapat berkonsultasi dengan dokter melalui pelayanan kesehatan YesDok apabila Anda mengalami gejala-gejala di atas serta untuk mendapatkan pengobatan yang tepat.
COPYRIGHT ©2023 ALL RIGHTS RESERVED BY YesDok