Nyeri Dada Sebelah Kiri, Apa yang Terjadi?

November 05, 2021 | Claudia

Nyeri Dada Kiri

Nyeri dada di sebelah kiri bisa mengindikasikan adanya masalah jantung yang serius, namun, bagaimana dengan nyeri dada sebelah kanan?

Nyeri dada sebelah kanan dapat disebabkan oleh cedera langsung atau peradangan. Berikut ini merupakan beberapa kemungkinan penyebab yang menyebabkan nyeri dada sebelah kanan:

Kecemasan atau stres

Kecemasan atau stres yang parah dapat memicu serangan cemas. Pada beberapa orang, serangan cemas memiliki banyak gejala yang sama dengan serangan jantun, termasuk nyeri dada, pusing, jantung berdebar, dan kesulitan bernapas.

Serangan cemas dapat disebabkan oleh tekanan berlebih atau stres berlebih. Karena banyak gejalanya yang mirip dengan serangan jantung, maka sangat penting untuk memeriksakan diri ke dokter untuk memastikan kondisi apa yang tengah dialami.

Ketegangan otot

Dinding dada terdiri dari banyak otot yang berbeda. Sangat mudah untuk mengalami ketegangan akibat aktivitas atau latihan fisik yang berat. Jenis nyeri dada ini dapat menyebabkan ketidaknyamanan, namun bisa diatasi dengan beristirahat dan mengonsumsi obat pereda nyeri.

YesDok Ads

Trauma

Cedera traumatis seperti jatuh, pukulan tajam ke dada, atau kecelakaan, bisa merusak saraf, pembuluh darah, dan otot dalam dada. Cedera ini juga bisa merusak jantung, paru-paru, atau organ dalam lainnya.

Patah tulang rusuk

Patah tulang rusuk adalah kondisi patahnya tulang yang melindungi organ dalam di dada. Ini bisa terasa sangat menyakitkan dan dapat menyebabkan komplikasi serius, jika tidak ditangani dengan benar.

Patah tulang rusuk biasanya disebabkan oleh kecelakaan atau benturan pada dada. Akan tetapi, batuk yang parah juga bisa menyebabkan hal ini terjadi. Jika tulang rusuk patah di sisi kanan, ini bisa menyebabkan rasa sakit, bengkak, dan nyeri menusuk di area tersebut.

(Foto: medimetry.com)

YesDok Ads