Minuman Soda Zero Sugar, Benarkah Lebih Sehat?

September 04, 2019 | Helmi

Minuman bersoda  atau minuman karbonasimenjadi minuman kegemaran bagi banyak orang. Padahal minuman ini telah terbukti tidak begitu baik bagi kesehatan,

Meski sebenarnya tidak terlalu buruk, namun, minum berlebihan minuman berkarbonasi ini dapat memengaruhi gula darah kita lebih tinggi daripada yang kita kira, dan sebaiknya dikonsumsi dalam jumlah sedang.

Produsen minuman memahami hal ini dan mencoba memperkenalkan minuman soda dengan zero sugar. Ini merupakan minuman soda yang tidak mengandung gula dan juga kalori Tetapi apakah ini benar-benar lebih sehat?

Meski tidak mengandung gula maupun kalori. Namun, ia juga tidak memiliki nilai gizi. Selain itu, untuk memberikan rasa, pemanis buatan digunakan, dan juga dapat mempengaruhi kesehatan.

Minuman soda zero sugar ini justru diketahui menyimpan potensi yang merugikan bagi kesehatan. Untuk itu ada baiknya untuk mengurangi atau malah menghindari konsumsi minuman soda satu ini. Apa saja efek negatif yang bisa dialami oleh penikmatnya?

Erosi gigi - kandungan asam dalam soda dapat melemahkan email pada dan menyebabkan kerusakan gigi di masa mendatang.

YesDok Ads

Kerusakan ginjal – Soda meningkatan risiko seseorang terkena penyakit ginjal, akibat kandungan fosfor yang tinggi di dalamnya

Peningkatan risiko penyakit jantung - Menurut sebuah studi observasional, ada hubungan antara minuman yang dimaniskan secara artifisial dan peningkatan risiko pengembangan penyakit jantung pada wanita.

Mengganggu kerja usus - Sejumlah penelitian juga menemukan hubungan antara jenis minuman ini dan mikrobioma usus yang terganggu, yang dapat mempengaruhi kadar gula darah kita.

Intinya adalah, minuman soda zero sugar, memang sesuai dengan namanya karena tidak memiliki kalori atau gula, namun efek jangka panjangnya pada tubuh kita masih belum jelas. Disarankan lebih baik untuk mempertimbangkan minuman yang lebih sehat, seperti teh atau bahkan air mineral.

(Foto: Food Bussines)

YesDok Ads