Minum Lebih Banyak Air, Cegah Infeksi Saluran Kemih

July 13, 2022 | Claudia

Infeksi saluran kemih

Infeksi saluran kemih (ISK) dapat memengaruhi bagian manapun dari saluran kemih, termasuk uretra, kandung kemih, ureter, dan ginjal. Penelitian menunjukkan, meningkatkan asupan air dapat membantu mengurangi infeksi. 

Wanita lebih mungkin untuk mengalami infeksi saluran kemih jika dibandingkan dengan pria, karena adanya perbedaan anatomi. Uretra wanita diketahui lebih pendek, jika dibandingkan dengan pria. Ini berarti, bakteri akan lebih mudah untuk mencapai saluran kemih.

Pada wanita, pembukaan uretra juga lebih dekat ke rektum, dan rektum memiliki banyak bakteri. Bakteri-bakteri ini paling sering dikaitkan sebagai penyebab infeksi saluran kemih.

Jika sudah terdeteksi lebih awal, infeksi saluran kemih tidak akan menyebabkan komplikasi yang serius. Penyakit ini pun mudah diatasi dengan antibiotik. Akan tetapi jika dibiarkan, infeksi saluran kemih juga bisa menyebabkan infeksi ginjal.

Beberapa gejala dari infeksi saluran kemih adalah:

  • Sensasi terbakar saat buang air kecil 
  • Dorongan intens atau terlalu sering ingin buang air kecil, bahkan saat urine yang dikeluarkan tidak banyak.

Penelitian dari University of Texas Southwestern dilakukan untuk mempelajari pengaruh asupan air dan infeksi saluran kemih. Sebelum penelitian dilakukan, para peserta melaporkan rata-rata mereka minum sekitar 1,5 liter air per harinya.

YesDok Ads

Para peneliti kemudian membagi peserta menjadi dua kelompok, yakni peserta yang diharuskan untuk meminum 1,5 liter air tambahan setiap hari, dan peserta yang tidak mengonsumsi cairan tambahan.

Penelitian ini dilakukan dalam periode waktu 12 bulan dan mengungkapkan beberapa temuan.  Salah satunya yakni, hanya setengah dari kelompok peserta yang meminum cairan tambahan yang mengalami infeksi saluran kemih, sementara kelompok peserta yang tidak mendapatkan cairan tambahan mengalami kondisi infeksi saluran kemih lebih banyak.

Ini menyimpulkan bahwa minum lebih banyak air dapat mencegah infeksi saluran kemih. Ini karena air dapat membantu mengeluarkan bakteri yang berusaha menuju saluran kemih.

Untuk itu, pastikan Anda selalu memenuhi kebutuhan cairan harian Anda, ya

(Foto: nrdc.org)

YesDok Ads