0 Poin
cacar air

Masalah Kulit yang Sering Terjadi Pada Si Kecil

Masalah kulit dapat dialami oleh siapapun, baik orang dewasa maupun anak-anak dan juga bayi. Bahkan bayi dianggap paling rentan terkena masalah kulit dibandingkan orang dewasa. Hal ini disebabkan oleh banyak faktor seperti makanan, cuaca hingga suhu udara.

Berikut masalah kulit yang seringkali terjadi pada si kecil yang harus diwaspadai:

Ruam popok

Bagi bayi dan anak-anak yang masih menggunakan popok berisiko tinggi terkena ruam popok. Ruam popok merupakan kondisi kulit yang meradang di area yang tertutup popok seperti bokong dan lipatan paha. Area yang lembab akibat air kencing, tinja dan iritasi bahan popok bisa menimbulkan ruam popok. Selain itu, ruam popok juga muncul akibat pemakaian popok yang terlalu lama, dan kulit basah atau berkeringat.

Biang keringat

Biang keringat adalah masalah kulit yang umum terjadi pada anak-anak. Pori-pori kulit yang tersumbat membuat keringat yang seharusnya dikeluarkan menjadi terhambat dan menimbulkan biang keringat seperti bintik-bintik. Biang keringat biasanya muncul di area leher, ketiak hingga kepala.

Impetigo

Masalah kulit ini biasanya muncul di area mulut atau hidung si kecil, namun tidak menutup kemungkinan jika impetigo muncul di area tubuh lainnya. Gejala impetigo adalah ruam yang muncul pada kulit, ruam tersebut mengeluarkan cairan berwarna kekuningan. Impetigo tidak boleh digaruk, sebab ruam akan semakin parah dan menyebar ke area lainnya. Impetigo akibat infeksi bakteri ini dapat diatasi dengan obat antibiotik.

Cacar air

Jenis penyakit ini sudah tidak asing lagi. Cacar air disebabkan oleh infeksi virus varicella-zoster virus. Gejalanya ditandai dengan demam panas, ruam kulit yang melepuh atau melenting seperti bintik-bintik berisi air. Masalah kulit ini menular sehingga Anda harus menhindari sementara anak-anak yang terkena cacar air.

Dermatitis atopik

Dermatitis atopik atau eksim muncul disebabkan oleh alergi, infeksi, faktor keturunan hingga kondisi lingkungan. Dermatitis atopik ini ditandai dengan gejala kulit memerah dan gatal. Sayangnya, jenis masalah kulit ini adalah penyakit jangka lama atau kronik dan dapat kambuh secara tiba-tiba. Serta belum ada pengobatan yang dapat menyembuhkan eksim. Obat-obatan yang diberikan hanya untuk meredakan gejala.

BAGIKAN KE MEDIA SOSIAL

YesDok adalah layanan ehealth yang terjangkau dengan platform mobile yang mudah digunakan dan tangguh. Menembus 17.504 pulau dan 260 juta pengguna di Indonesia.

DMCA.com Protection Status

   

INDONESIA
SINGAPORE
YesDok Pte. Ltd.
LAYANAN PENGADUAN KONSUMEN
  Customer Service :
help@yesdok.com
 
Direktorat Jendral Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga-Kementerian Perdagangan RI
: +6285311111010
KONTAK
  Corporate Info :
info@yesdok.com
PANDUAN
FOLLOW US
   

COPYRIGHT ©2023 ALL RIGHTS RESERVED BY YesDok