Diet
+1

Konsumsi Ini saat Radang Tenggorokan Menyerang

June 12, 2019 | Claudia

Radang tenggorokan merupakan salah satu penyakit yang sering menghampiri. Saat mengalaminya, Anda akan merasa sangat terganggu akibat rasa sakit yang muncul. Ini bahkan bisa membuat Anda malas makan atau minum, karena rasa sakit timbul saat Anda menelan makanan atau minuman.

Saat radang tenggorokan menyerang, Anda tak boleh asal mengonsumsi makanan atau minuman. Salah-salah, makanan atau minuman ini malah memperparah kondisi radang. Beberapa contoh makanan dan minuman yang sebaiknya tidak dikonsumsi ialah makanan pedas, buah-buahan yang memiliki rasa asam, kopi, minuman bersoda, dan minuman beralkohol.

Namun di sisi lain, ada juga berbagai makanan dan minuman yang baik dikonsumsi saat radang tenggorokan menyerang, apa saja?

Sup ayam

Saat sedang radang tenggorokan, makanan yang hangat mungkin akan terasa sangat menenangkan. Oleh karena itu, semangkuk sup ayam sangat cocok untuk Anda. Bahkan menurut sebuah penelitian, sup ayam mengandung nutrisi yang dapat mengurangi peradangan dan membantu membersihkan saluran napas yang bisa mengurangi gejala sakit tenggorokan.

Madu

Madu menyimpan nutrisi penting yang baik untuk tubuh. Dalam kasus radang tenggorokan, madu memiliki sifat antibakteri dan antivirus serta dapat meredakan peradangan. Madu juga dipercaya dapat melawan infeksi dan menyembuhkan luka, inilah yang dapat mempercepat penyembuhan radang tenggorokan.

YesDok Ads

Pisang

Pisang merupakan buah yang memiliki tekstur daging yang lembut. Hal inilah yang berguna saat kita sedang radang tenggorokan, teksturnya yang lembut membuat pisang mudah ditelan namun tetap memberikan tubuh nutrisi untuk mengatasi radang.

Teh chamomile

Teh chamomile mengandung zat antioksidan, antiradang dan zat astringen yang sangat berguna untuk meringankan gejala radang tenggorokan juga flu. Bahkan, kandungan dalam teh chamomile juga dapat merangsang sistem kekebalan tubuh dan membantu melawan infkesi penyebab radang renggorokan.

Air putih

Minum air putih memang selalu baik untuk menjaga kesehatan tubuh Anda. Saat sedang sakit tenggorokan, minum air putih merupakan salah satu cara paling sederhana dan efektif untuk meredakan sakit. Selain itu, air putih juga dapat menjaga kelembapan dan kerbersihan tenggorokan serta menjaga tubuh Anda tetap terhidrasi.

(Foto: seriouseats.com)

YesDok Ads