Kekurangan Vitamin D pada Tubuh yang Perlu Diwaspadai

January 23, 2023 | Iman

Kekurangan Vitamin D

Tubuh memerlukan berbagai macam nutrisi untuk menyokong proses metabolismenya, salah satunya dengan vitamin D. Bila tidak tercukupi, ada beberapa akibat kekurangan vitamin D yang akan mengganggu kesehatan tubuh.

Salah satu akibat kekurangan vitamin D yang perlu diwaspadai adalah berkurangnya kepadatan tulang. Seperti yang telah diketahui, manfaat vitamin Syakni membantu penyerapan kalsium dalam tubuh untuk membentuk kepadatan tulang. Apabila kepadatan tulang dalam tubuh tidak terjaga, kondisi ini berisiko menyebabkan perubahan postur tubuh hingga pengeroposan tulang.

Akibat Kekurangan Vitamin D

Ada berbagai macam akibat kekurangan vitamin D yang perlu Anda waspadai, di antaranya yaitu meningkatkan risiko infeksi, osteoporosis, penyakit jantung, gangguan reproduksi, hingga memicu depresi. Berikut penjelasannya:

1. Tulang dan Gigi Mudah Rapuh

Kekurangan vitamin D dapat menyebabkan penyakit tulang dan gigi, seperti osteoporosis, gigi keropos, serta gangguan postur tubuh. Hal ini dikarenakan vitamin D memiliki peran penting dalam proses penyerapan kalsium dalam tubuh.

2. Memicu Penyakit Jantung

Selain osteoporosis, penyakit yang disebabkan kekurangan vitamin D adalah gangguan jantung. Vitamin D merupakan salah satu zat yang memiliki sifat antiinflamasi sehingga dapat melindungi jantung dari berbagai macam penyakit serius.

3. Gangguan Sistem Reproduksi pada Pria

Akibat kekurangan vitamin D lainnya adalah gangguan sistem reproduksi pada pria. Suatu penelitian yang dipublikasi Sunlight Institute pada tahun 2012 menyatakan bahwa kekurangan vitamin D berisiko tinggi menyebabkan disfungsi ereksi atau impotensi.

Hal ini dikarenakan kekurangan vitamin D membuat terganggunya aliran darah pada tubuh, termasuk penis, yang berisiko mengakibatkan seorang pria tidak mampu mendapatkan ataupun mempertahankan ereksi.

YesDok Ads

4. Meningkatkan Risiko Depresi

Depresi juga menjadi salah satu akibat kekurangan vitamin D yang perlu Anda waspadai. Studi yang dilakukan oleh Cambridge University pada tahun 2017 mengungkapkan bahwa defisiensi vitamin D turut meningkatkan kecemasan serta depresi pada orang dewasa. Kekurangan vitamin D juga dapat menyebabkan insomnia yang dapat memperparah gejala depresi.

Hal ini disebabkan vitamin D memiliki pengaruh terhadap produksi hormon serta perkembangan fungsi otak sebagai pusat pengendali suasana hati. Vitamin D juga bersifat sebagai antioksidan sehingga dapat mencegah terjadinya peradangan saraf dan otak.

5. Mudah Lelah

Apabila tubuh mudah terasa lelah walaupun telah mendapatkan istirahat yang cukup, Anda perlu mewaspadai kemungkinan defisiensi vitamin D. Akibat kekurangan vitamin D yang cukup sering dirasakan oleh banyak orang adalah lemas dan tidak berenergi.

Vitamin D diperlukan oleh tubuh untuk menjaga stamina serta meningkatkan kinerja otot. Oleh karena itu, tubuh yang kekurangan vitamin D dapat mengalami penurunan stamina dan fungsi otot secara signifikan. Anda juga dapat mengalami nyeri dan kaku pada otot sebagai akibat kekurangan vitamin D.

YesDok menyediakan dokter profesional yang memungkinkan Anda berkonsultasi dari mana saja dan kapan saja. Konsultasi keluhan mengenai masalah kesehatan Anda dengan dokter spesialis di aplikasi YesDok.

(foto: medium)

YesDok Ads