Ini Manfaat Cocoa Butter untuk Kulit, Mau Mencoba?

June 25, 2022 | Claudia

Manfaat cocoa butter

Pernah terpikir untuk menggunakan perawatan alami demi samarkan tanda-tanda penuaan di kulit? Jika Anda penasaran, maka perawatan dengan cocoa butter bisa jadi salah satu yang patut dicoba. Memang, apa manfaat cocoa butter untuk kulit?

Manfaat cocoa butter untuk kulit salah satunya adalah menjadi pencegah munculnya tanda-tanda penuaan. Kandungan nutrisi dalam cocoa butter disebut-sebut bisa membantu menyamarkan garis-garis halus di kulit.

Lalu, bagaimana cara memanfaatkan cocoa butter untuk perawatan kulit?

Cocoa butter untuk krim malam

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

  • 2 sendok makan cocoa butter
  • 1 sendok makan virgin olive oil
  • 1 sendok makan minyak kelapa

Langkah perawatan:

YesDok Ads

  1. Campurkan cocoa butter dan minyak zaitun ke dalam wajan, lalu panaskan.
  2. Setelahnya, campurkan minyak kelapa dan aduk hingga merata.
  3. Matikan api, kemudian biarkan campuran hingga mendingin.
  4. Setelah mendingin, pindahkan campuran ini pada wadah kaca dan simpan dalam tempat yang kering dan dingin untuk penggunaan selanjutnya.

Anda bisa memakai krim malam ini sebelum Anda pergi tidur. Manfaat cocoa butter untuk kulit sebagai krim malam adalah memastikan kulit tetap terhidrasi dengan baik selama Anda tidur. Perawatan dengan krim malam dapat menghindarkan Anda dari kerutan dan garis-garis halus.

Cocoa butter untuk masker wajah

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

  • 2 sendok makan cocoa butter
  • 1 sendok makan madu murni

Langkah perawatan:

  1. Dalam sebuah mangkuk, masukkan cocoa butter dan aduk-aduk. Pastikan cocoa butter tidak terlalu padat dan teksturnya telah melembut.
  2. Tambahkan madu dan aduk kembali hingga merata dan membentuk pasta halus.
  3. Cuci wajah Anda sampai bersih dan keringkan dengan handuk.
  4. Ambil campuran cocoa butter dan madu, lalu oleskan ke kulit dan pijat wajah Anda selama 5 menit. 
  5. Anda juga bisa mengoleskan lebih banyak campuran cocoa butter dan madu pada wajah dan leher untuk digunakan sebagai masker. 
  6. Diamkan selama 15 menit setelahnya bilas wajah dan leher Anda dengan air dingin.
  7. Ulangi perawatan ini dua kali dalam seminggu untuk hasil yang Anda inginkan.

(Foto: medicalnewstoday.com)

YesDok Ads