Hindari Deretan Makanan yang Bisa Bikin Miss V Bau

July 06, 2019 | Aqiyu

Setiap wanita dituntut untuk selalu menjaga kesehatan miss V. karena miss V sangat rentan terhadap kuman dan bakteri. Kuman dan bakteri tersebut bukan hanya akan menimbulkan penyakit tetapi juga bau yang tidak sedap.

Bau yang kurang sedap yang timbul pada miss V sebenarnya dapat dipicu oleh beberapa faktor lainnya. Seperti makanan pun dapat membuat miss V bau. Miss V yang berbau akan sangat mengganggu, apalagi bagi seorang istri.

Anda wajib mengetahui makanan apa saja yang harus dihindari karena menyebabkan bau tidak sedap pada miss V, seperti yang dilansir bustle:

Bawang

Bawang memang memiliki manfaat yang bagi kesehatan. Namun mengonsumsi bawang yang berlebihan juga akan berdampak negative pada miss V. Bawang bisa membuat aroma urin sangat bau yang dikeluarkan oleh miss V. hal ini pun disebuatkan oleh salah satu dokter obgyn, Nicole Scott, aapa saja makanan yang dapat menyebabkan bau mulut juga akan membuat vagina bau. Untuk itu hindarilah makanan yang memicu bau mulut.

Asparagus

YesDok Ads

Asparagus ternyata dapat memengaruhi kesehatan vagina. Dimana asparagus memengaruhi pH vagina dan menimbulkan bau yang tidak sedap. Selain itu, asparagus juga menyebabkan bau urin yang menyengat. Meski bau yang ditimbulkan hanya sementara dan akan hilang dalam beberapa hari, namun hal tersebut tetap saja tidak membuat nyaman wanita.

Gorengan

Siapapun tahu kalau gorengan dapat memberikan efek yang buruk bagi kesehatan. Hal tersebut juga berpengaruh pada aroma di sekitar area miss V. Miss V dapat berbau menyengat. Selain itu, memicu timbulnya vagiosis bakteri, dimana gejalanya muncul keputihan, rasa pana atau terbakar saat buang air kecil hingga gatal-gatal.

Makanan manis

Kabar buruk bagi Anda yang suka dengan makanan manis. Makanan manis berpotensi dapat meningkatkan gula darah. Dimana saat gula darah tinggi, pertumbuhan jamur di area vagina pun ikut meningkat dan membuatnya lebih lembab. Sehingga bau tidak sedap pada miss V dapat mengintai Anda kapan saja. Anda dapat mulai mengurangi makanan manis agar kesehatan miss V tetap terjaga. 

(Foto: romper)

YesDok Ads