Hati-hati, Terlalu Sering Menguap Bisa Jadi Pertanda Ini!

June 17, 2019 | Claudia

Sadarkah Anda, bahwa kadang kondisi sepele pun menjadi suatu pertanda dari kondisi serius? Kali ini kami akan membahas mengenai menguap untuk Anda.

Menguap adalah hal yang lumrah, terlebih jika Anda sedang mengantuk. Namun, jika Anda terus menguap sepanjang hari, bahkan saat Anda sudah tidur dengan cukup, maka Anda patut waspada.

Menguap memang hal sederhana, tapi jika sudah dialami secara berlebihan, ini bisa jadi pertanda bahwa tubuh mencoba mengirim sinyal mengenai kondisi kesehatan Anda yang sesungguhnya.

Berikut ini merupakan beberapa kondisi kesehatan yang sebenarnya terjadi, ketika Anda terlalu sering menguap:

Gangguan tidur

Dalam banyak kasus, salah satu alasan mengapa Anda sering menguap adalah akibat gangguan tidur. Kurang tidur bisa membuat Anda terus menguap saat bangun. Coba jalani tes sleep apnea atau insomnia untuk memastikan hal ini.

Masalah di otak

Alasan lain mengapa Anda terlalu sering menguap bisa jadi akibat peradangan otak yang disebabkan oleh stroke. Di sisi lain, penelitian terbaru menunjukkan bahwa menguap yang berlebihan merupakan gejala pada pasien yang menderita lesi di batang otak mereka.

YesDok Ads

Gangguan hati

Jika Anda terus menguap sepanjang waktu, dan intensitas ini terus meningkat meski Anda tak sedang lelah atau mengantuk, coba lakukan pemeriksaan terhadap organ hati Anda. Ini bisa jadi suatu pertanda bahwa Anda mengalami kegagalan fungsi hati.

Multiple sclerosis

Sebuah penelitian mengatakan bahwa, seseorang yang menderita multiple sclerosis juga mengalami ketidakmampuan untuk mengontrol suhu tubuh mereka (disfungsi thermoregualtory) yang dapat menyebabkan serangan menguap.

Epilepsi

Salah satu alasan mengapa Anda terus-menerus menguap bisa jadi karena epilepsi. Iritasi ini menyebabkan otak mengirimkan sinyal-sinyal abnormal yang dalam beberapa kasus membuat seseorang menguap secara berlebihan.

(Foto: rd.com)

YesDok Ads