Hal yang Perlu Anda Ketahui Tentang Intoleransi Laktosa Pada Anak

May 24, 2022 | Kaifia

Intoleransi laktosa pada anak

Intoleransi laktosa merupakan ketidakmampuan tubuh untuk memecah jenis gula alami yang disebut dengan laktosa. 

Kondisi ini terjadi akibat aktivitas usus kecil yang berhenti membuat cukup enzim laktase untuk mencerna dan memecah laktosa sehingga laktosa tidak mampu bergerak ke usus besar. 

Laktosa hanya ditemukan dalam susu dan juga hadir dalam produk susu lainnya seperti keju atau krim. 

Intoleransi laktosa biasanya menyebabkan gejala pencernaan seperti gas, kembung dan diare sekitar 30 menit hingga 2 jam setelah mengonsumsi produk susu yang mengandung laktosa. 

Intoleransi laktosa pada anak

Anak yang alami intoleransi laktosa tidak menghasilkan cukup laktase, enzim alami di saluran pencernaan yang memecah laktosa. 

YesDok Ads

Gejala intoleransi laktosa pada si kecil yang perlu Anda perhatikan

  • Kotoran encer 
  • Diare berair dengan gas
  • Ruam kulit
  • Sakit perut 
  • Perut terasa kembung

Orang tua atau pengasuh terkadang menyalahartikan intoleransi laktosa dengan alergi susu. Meskipun keduanya memiliki gejala yang mirip namun penting untuk diketahui bahwa kondisi keduanya sangat berbeda. 

Menurut lansiran Health Cleveland, umumnya, alergi susu merupakan reaksi sistem kekebalan yang serius dan biasanya muncul pada tahun pertama kehidupan sementara intoleransi laktosa adalah masalah pencernaan yang jarang terlihat pada bayi dan balita. 

Bagaimana cara mengatasinya?

Usahakan untuk menerapkan beberapa metode dibawah ini untuk membantu meredakan gejala

  • Konsumsi suplemen enzim laktase seperti Lactaid
  • Sajikan makanan bebas produk susu dengan kandungan laktosa rendah
  • Memastikan kandungan bahan makanan sebelum si kecil mengonsumsinya seperti biskuit, mayonaise dan susu cokelat
YesDok Ads