0 Poin
Emboli paru

Gejala Umum yang Dialami Bagi Penderita Emboli Paru

Emboli paru merupakan penyumbatan pada salah satu arteri pulmonalis di paru-paru Anda. dalam kebanyakan kasus, kondisi tersebut disebabkan oleh gumpalan darah yang mengalir ke paru-paru dari vena umumnya di area sekitar serta di bagian tubuh lainnya.

Sebagian orang menjalani waktu pemulihan hingga sembuh total sementara yang lainnya bisa berlangsung dalam jangka waktu yang panjang.

Komplikasi dapat menunda pemulihan dan mengakibatkan rawat inap yang lebih lama.

Pemulihan untuk pembekuan darah pada paru-paru bisa bermacam-macam. Seorang pasien mungkin perlu tinggal di rumah sakit dan minum obat untuk membantu mencegah kondisi yang lebih parah selama 3 bulan atau lebih.

Gejala emboli paru 

Gejala kondisi ini bisa bervariasi, tergantung pada seberapa banyak paru-paru Anda yang terlibat, ukuran gumpalan tersebut serta penyakit yang mendasarinya.

Gejala umumnya termasuk

Sakit dada

Seseorang mungkin dapat mengalami gejala seperti serangan jantung. Rasa sakitnya cenderung tajam saat Anda menarik napas secara dalam-dalam. 

Hal ini juga dapat dirasakan saat Anda batuk atau membungkuk. 

Sesak napas

Gejala ini bisa timbul secara tiba-tiba dan cenderung memburuk seiring waktu.

Batuk

Gejala batuk ini mampu menghasilkan dahak berdarah atau berupa kental bernoda darah. 

Waktu pemulihan

Waktu yang dihabiskan oleh pasien di rumah sakit tergantung pada seberapa parah gumpalan darah tersebut dan apakah tubuh mereka dapat melarutkan gumpalan tersebut.

Orang juga perlu mengonsumsi obat pengencer darah atau antikoagulan selama 3 bulan atau lebih.

Dokter juga merekomendasikan beberapa gaya hidup yang bisa Anda terapkan untuk membantu mengendalikan keparahan gejala, termasuk

  • Olahraga rutin
  • Menjalani diet sehat yang mencakup makanan dengan kandungan vitamin K yang tinggi seperti hati sapi, bayam dan kangkung.
BAGIKAN KE MEDIA SOSIAL

YesDok adalah layanan ehealth yang terjangkau dengan platform mobile yang mudah digunakan dan tangguh. Menembus 17.504 pulau dan 260 juta pengguna di Indonesia.

DMCA.com Protection Status

   

INDONESIA
SINGAPORE
YesDok Pte. Ltd.
LAYANAN PENGADUAN KONSUMEN
  Customer Service :
help@yesdok.com
 
Direktorat Jendral Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga-Kementerian Perdagangan RI
: +6285311111010
KONTAK
  Corporate Info :
info@yesdok.com
PANDUAN
FOLLOW US
   

COPYRIGHT ©2023 ALL RIGHTS RESERVED BY YesDok