Gatal-Gatal di Perut, Kenapa Ya?

November 08, 2021 | Claudia

Perut Gatal

Kulit gatal bisa sangat mengganggu, di mana pun rasa gatal terjadi. Perut yang gatal mungkin terjadi akibat masalah yang berhubungan dengan kulit, seperti infeksi, atau mungkin efek samping dari kehamilan.

Sebagian besar penyebab gatal di perut bukanlah hal serius yang perlu dikhawatirkan. Namun, tetap saja ini bisa membuat seseorang merasa tidak nyaman. Berikut ini merupakan beberapa penyebab gatal pada perut, yakni:

Dermatitis kontak

Kondisi ini terjadi ketika kulit bersentuhan dengan iritan. Beberapa benda yang termasuk iritan yakni:

  • Logam, misalnya tindik di pusar
  • Produk kecantikan
  • Getah
  • Produk pembersih kulit
  • Detergen

Saat seseorang dengan kulit yang sensitif terpapar oleh zat-zat atau bahan-bahan iritan ini, maka kulit kering yang kemudian menimbulkan rasa gatal bisa muncul.

Eksim

Eksim bisa terjadi di bagian kulit mana pun, termasuk perut. Eksim menyebabkan kulit kering bersisik yang sering kali terasa sangat gatal. Terkadang, seseorang bahkan mengalami pembengkakan, kulit melepuh, hingga muncul bercak kulit berwarna gelap.

YesDok Ads

Infeksi

Terkadang infeksi yang disebabkan oleh bakteri atau mikroorganisme lainnya, termasuk kudis atau kutu, bisa menyebabkan perut menjadi gatal.

Kutu busuk

Benjolan kecil berwarna merah yang gatal dan terjadi di perut atau di bagian kulit lainnya, bisa menunjukkan gigitan serangga, salah satunya kutu busuk. Jika benjolan muncul dalam pola zig-zag dan terjadi pada malam hari, maka kemungkinan penyebabnya adalah kutu busuk. Segera bersihkan kasur dan seprai yang Anda gunakan untuk bisa terhindar dari masalah ini.

Reaksi obat

Jika seseorang mulai mengonsumsi obat baru, maka mereka mungkin akan mengalami gatal-gatal dan muncul ruam merah. Ruam jenis ini biasanya lebih sering muncul di perut atau punggung terlebih dahulu, baru menjalar ke bagian kulit lainnya. Segera hubungi dokter jika reaksi negatif terus terjadi dan sulit hilang.

(Foto: thelist.com)

YesDok Ads