Clinomania, Kelainan Mental yang Susah Lepas Dari Kasur

May 31, 2020 | Aqiyu

tidur

Selama masa pandemik virus corona, masyarakat dianjurkan oleh pemerintah untuk melakukan karantina dirumah saja. Hal ini guna memutus rantai penyebaran virus corona dan menurunkan kurva kasus orang yang positif terjangkit corona. Meski dirumah saja, Anda harus tetap produktif dan aktif.

Tapi ada pula orang hanya ingin rebahan saja di tempat tidur. Hati-hati, bila Anda ingin berlama-lama dan tidak ingin lepas dari tempat tidur. Karena itu bisa saja tanda dari sebuah kelainan mental, bukan hanya rasa malas semata. Kelainan mental dimana seseorang susah beranjak dari tempat tidur dan tidak ingin meninggalkan tempat tidur disebut dengan clinomania.

Clinomania terdiri dari dua kata berasal dari bahasa Yunani yang terdiri dari kata “clin” berarti tempat tidur dan “mania” berarti obsesi atau kecanduan. Itu mengapa clinomania merupakan sebuatan bagi seseorang yang mengalami kelainan mental dengan keinginan berlebihan untuk berada ditempat tidur, apalagi jika didukung dengan cuaca dingin atau hujan. Parahnya lagi dari kelainan mental ini, clinomania bisa terjadi seharian penuh. Serta orang yang mengalaminya akan melakukan berbagai aktivitas di atas kasur.

Ciri-ciri dari orang yang mengidap clinomania adalah mereka ingin menghabiskan banyak waktu di tempat tidur, apalagi setelah melakukan hal yang melelahkan. Mereka juga sulit meninggalkan tempat tidur dengan berbagai alasan agar tetap berada disana. Selama berada di tempat tidur, penderita merasa sangat nyaman dan bahagia. Bahkan tidur menjadi salah satu hobinya.

YesDok Ads

Selain itu, tanda clinomania adalah munculnya kerinduan kepada tempat tidur selayaknya orang jatuh cinta. Timbul rasa menyesal karena telah meninggalkan kasur untuk melakukan aktivitas lainnya. Alarm pun tidak mempan untuk membangun penderita clinomania, tempat tidur adalah tempat untuk mencurahkan segalanya termasuk luapan emosi dan membuat Anda tidak peduli dengan hal lainnya.

Clinomania termasuk kelainan mental karena penderita sedang mengalami masalah psikologis. Maka seorang yang mengalami clinomania ini disarankan untuk berkonsultasi segera. Salah satu cara untuk mengatasi clinomania adalah dengan memperbanyak kegiatan diluar agar produktif.

(Foto: dotcomwomen)

YesDok Ads