Cara Alami Turunkan Kadar Kolesterol Tanpa Minum Obat

May 18, 2022 | Kaifia

Sayuran dan buah-buahan

Kolesterol adalah molekul lemak yang diproduksi oleh organ liver. Secara umum, kolesterol dapat menjadi pendukung bagi segala fungsi tubuh namun ketika tubuh memiliki kadar kolesterol yang terlalu tinggi, mereka bisa menjadi pemicu gangguan kesehatan. 

Obat-obatan medis berperan menurunkan kadar kolesterol tetapi tidak menutup kemungkinan, mereka mampu menyebabkan gejala fisik akibat efek samping. Oleh karena itu, Anda dapat mencoba untuk menerapkan gaya hidup sehat untuk menurunkannya. 

Jenis gaya hidup sehat bagi pengidap kolesterol tinggi

Makan makanan serat larut air

Serat larut merupakan serat yang mampu larut dalam air dan dapat mengurangi penyerapan kolesterol ke dalam aliran darah Anda sehingga tidak hanya menurunkan kadar kolesterol tinggi, mereka juga dapat meningkatkan kesehatan pencernaan secara keseluruhan. 

Berikut adalah beberapa jenis makanan tinggi serat larut 

  • Sayur-sayuran
  • Biji-bijian
  • Buah-buahan 
  • Kacang polong

Olahraga rutin 

YesDok Ads

Banyak studi yang telah meneliti bahwa beraktivitas fisik secara teratur bisa membantu menurunkan kadar kolesterol jahat. 

Cobalah untuk berolahraga setidaknya 30 menit sebanyak lima kali sehari. 

Penderita penyakit kardiovaskular atau masalah jantung perlu berkonsultasi ke dokter terlebih dahulu sebelum memulai berolahraga berintens tinggi. 

Hindari trans fat

Atau dikenal juga dengan lemak trans, sering Anda temukan dalam kue atau biskuit. Jenis lemak ini mampu meningkatkan kadar kolesterol jahat (LDL). 

Sumber lemak trans yaitu adalah 

  • Gorengan 
  • Pemendakan sayuran 
  • Margarin 
YesDok Ads