Benjolan di Leher dan Penyebabnya

December 08, 2022 | Kaifia

Benjolan di Leher

Benjolan leher atau neck lump kerap dijumpai pada segala usia yang bisa disebabkan oleh infeksi bakteri atau virus bahkan jenis kanker tertentu.

Kemunculan benjolan ini mampu mengkhawatirkan terutama jika mereka timbul secara tiba-tiba tanpa penglihatan Anda. Ketika hal ini terjadi, kelenjar getah bening dapat membengkak. 

Mengutip Medical News Today, terdapat beberapa kelenjar getah bening yang berada di kedua sisi tulang belakang serta bagian belakang telinga. Benjolan lunak berukuran seperti kelereng dan jika bergerak saat Anda menyentuhnya, hal tersebut mungkin adalah pembengkakan kelenjar getah bening.

Pembengkakan kelenjar getah bening bisa disebabkan oleh infeksi tertentu yang berada di dekatnya atau biasanya merupakan tanda infeksi telinga yang terinfeksi. Kondisi ini juga dapat terjadi tanpa alasan yang jelas.

Penyebab Benjolan di Leher

Nodul

Nodul merupakan benjolan padat akibat pertumbuhan jaringan tidak normal pada kelenjar tiroid di leher. Nodul bisa terjadi akibat seseorang berbicara atau bernyanyi terlalu keras dalam jangka waktu yang panjang. Akibatnya, pita suara Anda dapat membengkak sehingga memicu pertumbuhan nodul.

Kista

Anda mungkin familiar dengan istilah medis ini. Benjolan yang terdapat pada leher bisa merupakan kista. Dalam sebagian besar kasus, kista tidak dapat menimbulkan rasa sakit dan terkadang orang menyalahartikannya dengan jerawat besar. 

Anda dapat melakukan metode kompres hangat atau obat bebas di apotik juga dapat membantu meredakan gejala.

Simpul otot

Simpul otot dapat menimbulkan sedikit benjolan dari area otot kecil yang nyeri saat Anda menyentuhnya. Simpul otot bisa disebabkan oleh posisi duduk seseorang yang buruk atau terlalu duduk di depan laptop atau komputer terlalu lama. 

Kanker 

Very Well Health melansir bahwa pertumbuhan sel yang bermutasi dengan cepat dan sulit dihentikan. Benjolan kanker umumnya ditemukan di area payudara, testis dan kelenjar getah bening. Menurut American Cancer Society, benjolan yang berisi cairan memiliki kemungkinan kecil untuk tumbuh menjadi kanker dibandingkan dengan benjolan keras yang berakar dan tidak nyeri.

YesDok menyediakan dokter profesional yang memungkinkan Anda berkonsultasi dari mana saja dan kapan saja. Konsultasi keluhan mengenai masalah kesehatan Anda dengan dokter spesialis di aplikasi YesDok.

YesDok Ads