Apakah Beras Merah Baik untuk Bayi?

May 03, 2021 | Iman

bayi Makan

Sebagai orang tua baru, tentu ingin memberi yang terbaik bagi buah hati. Dari sekian banyak pilihan biji-bijian yang ramah bayi untuk diperkenalkan, tidak jarang nasi menjadi yang pertama di daftar Anda, terutama dalam bentuk sereal nasi atau bubur.

Nasi dan bubur yang diberikan umumnya berwarna putih, lantas bagaimana jika beras merah. Apakah aman bagi bayi?

Beras merah adalah biji-bijian yang sangat bergizi dengan banyak manfaat kesehatan bagi bayi, bahkan lebih dari nasi putih. Yang terpenting Anda perlu tahu bagaimana, kapan, dan mengapa menawarkan biji-bijian kaya nutrisi tersebut kepada bayi Anda.

Menurut American Academy of Pediatrics (AAP), Anda dapat mengenalkan bayi Anda pada makanan padat ketika mereka memasuki sekitar 6 bulan. Baik sereal beras, bayi boleh makan sejak usia tersebut dengan memberinya tekstur selembek mungkin.

“Untuk bayi mulai usia 6 bulan dan bayi yang lebih tua (9 hingga 15 bulan), nasi merah dapat diperkenalkan” kata ahli diet anak Amy Chow.

Seperti biasa, perhatikan baik-baik anak Anda apakah ada tanda-tanda tersedak saat mereka makan. Jangan menawarkan minuman berbahan dasar beras sebagai alternatif susu utama untuk anak di bawah usia 2 tahun.

YesDok Ads

Nutrisi yang ditemukan dalam beras merah antara lain karbohidrat sehat, protein, serat, vitamin B, mangan, selenium, magnesium, serta antioksidan. Karbohidrat kompleks dalam nasi merah meningkatkan perasaan kenyang.

Antioksidan, sementara itu mencegah kerusakan sel, sedangkan zat gizi mikro dalam beras merah membantu tubuh dan otak bayi berkembang.

Beras merah tidak termasuk dalam delapan alergen makanan teratas yang bertanggung jawab atas 90 persen alergi makanan. Tetap perkenalkan makanan baru secara perlahan kepada mereka untuk memantau tanda-tanda reaksi alergi.

Jika anak Anda mengalami gejala berikut setelah makan nasi merah, segera konsultasikan dengan dokter:

  • ruam merah dan gatal
  • gatal-gatal
  • mengi
  • muntah
  • diare
  • sulit bernafas

Memasak nasi merah untuk bayi

Jika Anda pernah memasak nasi merah, Anda tahu itu membutuhkan waktu yang lebih di atas kompor, dibandingkan dengan nasi putih. Untuk membuat nasi merah sederhana, didihkan satu bagian beras dan dua bagian air dalam panci, lalu tutup dan biarkan butiran mendidih hingga empuk. Idealnya  mungkin membutuhkan waktu hingga satu jam.

YesDok Ads