Apa yang Terjadi pada Tubuh Setelah Anda Berhenti Merokok?

March 02, 2022 | Claudia

Berhenti Merokok

Banyak orang terjerat dengan candu rokok. Merokok sudah seperti bagian dari hidup yang tak bisa dilepaskan. Padahal, banyak sekali bahaya mengintai di balik kebiasaan merokok.

Jika tidak segera dihentikan, kebiasaan merokok bisa membawa Anda pada berbagai masalah kesehatan, misalnya saja kanker paru-paru yang bisa berakibat fatal. Untuk meyakinkan Anda agar bisa segera berhenti merokok, berikut kami ulas, apa yang akan terjadi ketika Anda mulai berhenti merokok:

Setelah 20 menit berhenti merokok

Nikotin dapat menyempitkan arteri Anda, yang kemudian dapat memacu denyut nadi dan menyebabkan palpitasi jantung. Itulah mengapa efek pertama ketika Anda berhenti merokok adalah Anda mulai merasa berdebar dan bahkan gelisah. Ini karena nikotin secara perlahan mulai meninggalkan sistem tubuh Anda.

Setelah 2 jam berhenti merokok

Bagian tubuh seperti tungkai dan gigi merupakan bagian tubuh yang secara drastis terpengaruh akibat merokok. Hal ini disebabkan karena sirkulasi darah menuju bagian-bagian ini kerap terputus akibat penyempitan kapiler yang parah. Ketika Anda mulai berhenti merokok, di dua jam pertama, tangan dan kaki Anda akan menjadi lebih hangat karena sirkulasi darah kembali pulih. Terlebih, tekanan darah dalam tubuh juga akan kembali normal di sekitar bagian ini.

Setelah 12 jam berhenti merokok

Karbon monoksida merupakan gas beracun yang dilepas ketika Anda membakar rokok. Dan ketika Anda menarik napas, gas ini akan bercampur dengan hemoglobin sehingga mengurangi kapasitas darah untuk mengangkut oksigen ke seluruh bagian tubuh. Ketika Anda mulai berhenti merokok, kapasitas oksigen yang mengalir ke bagian tubuh akan membaik dan Anda akan merasa lebih energik dan aktif.

Setelah 1 hari

Merokok dapat meningkatkan tekanan darah dan mengurangi kolesterol baik dalam tubuh, hal ini akan meningkatkan risiko perkembangan penyakit termasuk penyakit stroke. Itulah mengapa setelah 24 jam Anda berhenti merokok, tekanan darah dan tingkat oksigen akan kembali normal dalam tubuh. Ini kemudian bisa berdampak terhadap pengurangan risiko masalah jantung.

Setelah 3 hari berhenti merokok

YesDok Ads

3 hari setelah Anda berhenti merokok, nikotin hampir sepenuhnya pergi dari tubuh. Itulah mengapa Anda masih merasa baik-baik saja selama dua hari pertama berhenti merokok, namun kemudian menunjukkan gejala setelah masuk hari ke-3.

Gejala-gejala ini termasuk sakit kepala yang parah, iritasi, merasa murung, dan timbul keinginan untuk kembali merokok. Dukungan dari orang-orang terdekat sangat dibutuhkan ketika Anda memasuki fase ini.

Setelah 1 bulan berhenti merokok

Setelah 1 bulan Anda berhenti merokok, Anda mulai merasakan peningkatan fungsi paru-paru. Napas Anda akan lebih baik. Bagi Anda yang kerap diganggu batuk, Anda mungkin akan merasakan perubahan baik karena batuk mulai berhenti. Anda juga akan sangat terhindar dari serangan sesak napas.

Setelah 1 tahun berhenti merokok

Penyakit Arteri Koroner merupakan kondisi di mana arteri koroner Anda mengembangkan plak dan menybabkan penyumbatan. Ini yang kemudian bisa menyebabkan serangan jantung. Namun setelah Anda berhenti merokok selama 1 tahun, risiko untuk terkena serangan jantung akan berkurang hampir 50 persen.

Setelah 10 tahun berhenti merokok

Butuh waktu yang lama untuk menyembuhkan segala kerusakan dalam tubuh Anda yang timbul akibat rokok. Setelah 10 tahun berhenti merokok, risiko kematian akibat kanker paru-paru akan berkurang hingga 50 persen. Tak hanya itu, risiko Anda untuk terkena kanker mulut dan kanker pankreas juga akan berkurang secara signifikan.

Bagimana, banyak sekali bukan manfaat yang akan Anda rasakan setelah berhenti merokok? Jadi, tunggu apa lagi? Buang rokok Anda sekarang juga!

(Foto: medicalnewstoday.com)

YesDok Ads