Apa itu Inkontinensia Urine? Ini Penyebab dan Jenis-Jenisnya

October 19, 2022 | Claudia

Inkontinensia Urine

Inkontinensia urine adalah kondisi kebocoran urine yang tidak disengaja. Ini artinya, seseorang dapat mengeluarkan urine atau buang air kecil, meski mereka sebenarnya tidak berniat melakukannya. Apa yang menjadi penyebab inkontinensia urine?

Saat mengalami inkontinensia urine, bahkan batuk atau bersin saja sudah bisa menyebabkan urine keluar. Stres, obesitas, bertambahnya usia, merupakan beberapa faktor risiko dari inkontinensia urine.

Ada beberapa jenis inkontinensia urine, yakni:

Inkontinensia stres: Kondisi urine bocor saat terjadi batuk, tertawa, atau melakukan beberapa aktivitas, seperti berlari atau melompat.

Inkontinensia urgensi: Kondisi adanya dorongan secara tiba-tiba dan intens untuk buang air kecil sehingga menyebabkan keluarnya urine yang tidak diharapkan.

Inkontinensia overflow: Kondisi ketidakmampuan tubuh untuk mengosongkan kandung kemih sepenuhnya, sehingga dapat menyebabkan kebocoran urine.

Inkontinensia total: Kondisi di mana kandung kemih tidak dapat menyimpan urine.

Inkontinensia fungsional: Kondisi di mana urine keluar karena seseorang tidak dapat mencapai kamar mandi tepat waktu.

Inkontinensia urine: Kondisi campuran atau gabungan dari beberapa jenis inkontinensia.

Penyebab inkontinensia urine

Beberapa penyebab dan jenis inkontinensia urine adalah:

YesDok Ads

Inkontinensia stres

Beberapa faktor penyebabnya yakni:

  • Kehamilan dan persalinan
  • Menopause, penurunan kadar estrogen membuat otot menjadi lebih lemah
  • Histerektomi dan beberapa prosedur bedah lainnya
  • Pertambahan usia
  • Obesitas

Inkontinensia mendesak

Penyebab inkontinensia urgensi atau mendesak adalah:

  • Sistitits, yakni peradangan pada lapisan kandung kemih
  • Kondisi neurologis seperti multiple sclerosis, stroke, dan penyakit Parkinson
  • Pembesaran prostat, yang menyebabkan kandung kemih turun dan uretra menjadi teriritasi

Inkontinensia overflow

Kondisi ini terjadi ketika ada penyumbatan pada kandung kemih. Kondisi ini bisa menyebabkan:

  • Kelenjar prostat membesar
  • Tumor yang menekan kandung kemih
  • Batu saluran kemih
  • Sembelit

Inkontinensia total

Hal ini dapat terjadi akibat:

  • Cacat anatomi sejak lahir
  • Cedera tulang belakang yang merusak sinyal saraf antara otak dan kandung kemih
  • Fistula

Beberapa penyebab lainnya termasuk:

  • Konsumsi obat rutin, terutama obat-obatan yang bersifat diuretik, obat antihipertensi, obat tidur, obat penenang, dan obat yang dapat merelaksasi otot
  • Konsumsi alkohol berlebih
  • Infeksi saluran kemih

(Foto: medicalnewstoday.com)

YesDok Ads