Diet
+1

4 Makanan dengan Karbohidrat Sehat yang Tinggi

August 12, 2021 | Claudia

Jagung

Karbohidrat merupakan salah satu makronutrien yang penting untuk dipenuhi setiap hari. Ada banyak makanan dengan kandungan karbohidrat yang tinggi dan menawarkan manfaat kesehatan yang baik. 

Karbohidrat merupakan salah satu nutrisi yang sangat penting, tidak hanya untuk bertahan hidup, namun juga untuk tubuh berfungsi dengan baik. Sumber karbohidrat yang tidak melalui pemrosesan biasanya mengandung gizi yang tinggi dan bisa sangat menyehatkan.

Berikut ini merupakan 4 makanan dengan kandungan karbohidrat yang tinggi yang wajib Anda konsumsi!

Jagung

Jagung adalah salah satu sayuran populer yang dapat dinikmati sepanjang musim. Selain itu, jagung bisa Anda olah bersama sayuran lain, misalnya sayur bayam, sayur asem, atau menjadi camilan seperti jagung bakar, atau bisa juga diolah menjadi lauk misalnya perkedel jagung. Menurut sebuah penelitian di tahun 2007, jagung bermanfaat untuk mengendalikan kadar gula darah dan tekanan darah tinggi.

Beras merah

YesDok Ads

Beras merah merupakan salah satu alternatif paling umum untuk pengganti nasi putih. Selain karbohidrat yang sehat, nasi merah juga kaya akan antioksidan.

Oatmeal

Oat adalah salah satu jenis biji-bijian yang sehat dan serbaguna. Anda bisa mengolah dan mengonsumsinya dengan berbagai cara. Penelitian telah menunjukkan bahwa oat dapat bermanfaat bagi manusia, terutama untuk kesehatan jantung.

Pisang

Pisang dapat dengan mudah ditemui. Jika Anda tengah menjalani diet penurunan berat badan, maka pisang bisa menjadi salah satu camilan yang ideal. Satu buah pisang berukuran sedang memiliki sekitar 26,95 gram karbohidrat. Tak hanya itu, pisang juga kaya akan potassium, vitamin A, dan vitamin C. Karena kandungan potasiumnya yang tinggi, pisang juga sangat baik untuk kesehatan jantung dan menurunkan tekanan darah.

(Foto: thepioneerwoman.com)

YesDok Ads