SIMAK CIRI SINDROM ASPERGER DI DRAKOR MOVE TO HEAVEN YUK!

November 03, 2023 | Dea

sindromasperger, austis, ASD, mentalhealth, mentalissues, movetoheaven, LeeJeHoon, TangJoonSang, psikologis, drakor, korea, kpop, film, yesdok

Sobat YesDok, bagi anda kpopers yang menyukai drama korea pasti sudah tidak asing lagi dengan drakor Move To Heaven. Dibintangi oleh Lee Je Hoon dan Tang Joon Sang yang mengidap sindrom asperger. Keduanya menjalani pekerjaan mulia yaitu jasa membersihkan barang-barang orang yang sudah meninggal.


 

Namun yang menarik dari drakor ini adalah karakter Tang Joon Sang yang berperan sebagai pengidap sindrom asperger sangat menarik untuk dibahas, simak penjelasannya di bawah ini, sebagai berikut.






 

Mengenal Sindrom Asperger 


 

Sindrom asperger merupakan salah satu kelainan perkembangan yang mempengaruhi pola pikir dan sikap yang dapat menyebabkan pengidapnya mengalami kesulitan berhubungan dengan orang lain. 
 

Secara umum pengidap sindrom asperger dapat memahami pelajaran akademik dan beraktivitas dengan baik, namun mereka memiliki kendala dan kesulitan dalam memahami humor, sarkasme, bahasa tubuh (gestur) dan mimik (ekspresi) seseorang dengan baik.
 

Sindrom asperger lebih sering terjadi pada anak laki-laki 3-4 kali lipat dibanding anak perempuan. Kasus ini dapat didiagnosis saat umur 3-5 tahun. Gejala sindrom asperger termasuk dalam kondisi yang disebut sebagai Autism Spectrum Disorder (ASD). 


 

Berikut ini beberapa gejalanya, antara lain:


 

  • Terhambatnya interaksi sosial

 

  • Lebih sering melakukan self talk
     
  • Tidak memahami emosi secara baik
     
  • Kurang mampu mengekspresikan diri
     
  • Berbicara seperti nada robot
     
  • Tidak memahami komunikasi nonverbal
     
  • Obsesi yang intens terhadap sesuatu
     
  • Mudah menghafal informasi dan fakta
     
  • Hipersensitivitas terhadap cahaya, suara dan tekstur





 

Jika anda memiliki keluarga dengan ciri-ciri seperti di atas, sebaiknya anda mengarahkannya untuk berkonsultasi kepada psikolog. Jika bingung harus mulai darimana, anda dapat berkonsultasi secara video call melalui YesDok tanpa harus keluar rumah. Konsultasi fleksibel dengan waktu 24/7 dapat membantu anda untuk sembuh.





 

REFERENSI


 

https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/6436-asperger-syndrome

https://www.autismspeaks.org/types-autism-what-asperger-syndrome

https://www.nationwidechildrens.org/conditions/aspergers-syndrome

YesDok Ads