LETHOLOGICA: TIBA-TIBA LUPA HARUS BICARA APA, CARI TAHU PENYEBABNYA YUK!

October 18, 2023 | Dea

lethologica, fenomena, memori, kata, bahasa, kalimat, verbal, lupa, bilingual

Sobat YesDok, apakah anda pernah mengalami kondisi kehilangan kata-kata saat sedang sedang berinteraksi dengan teman ? padahal ungkapan tersebut sangat jelas terekam di dalam pikiran anda.


 

Fenomena ini disebut sebagai lethologica, hal ini tentunya sangat mengesalkan dan membuat diri merasa tertekan untuk berusaha mengingatnya. Oleh karena itu, simak penjelasan di bawah ini terkait lethologica, sebagai berikut.







 

Mengenal Lethologica


 

Lethologica merupakan kondisi yang ditandai saat otak kesulitan dalam mengakses suara dan bunyi yang berasal dari pemahaman otaknya terhadap informasi tertentu, yang sulit diekspresikan lewat perkataan. Hal ini terjadi karena sinyal yang ditangkap otak mengalami penyimpangan sehingga suatu kata menjadi terlupakan dan tidak dapat disampaikan melalui mulut.

 

Penyebab lethologica umumnya terjadi pada seseorang yang memahami berbagai bahasa atau seorang bilingual. Karena kompleksnya pengetahuan dan memori terkait bahasa, menyebabkan otak mengalami gangguan dalam menetapkan informasi yang seharusnya disampaikan lewat bahasa.


 

Gangguan pemrosesan informasi dalam otak hingga munculnya lethologica, antara lain:

 

  • Faktor usia membuat otak menggunakan lebih sedikit informasi fonologis (bunyi bahasa)
     
  • Otak mengalami kelelahan berlebihan dalam memproses ingatan

 

  • Gangguan pada analisis visual dan pengenalan stimulus
     
  • Disfungsi akses terhadap representasi semantik
     
  • Gangguan dari konversi representasi fonologis ke program artikulasi motorik untuk mengekspresikan verbal






 

Mencegah Lethologica




 

Berikut ini beberapa cara untuk mencegah lethologica, antara lain:

 

  • Berikan waktu luang dan santai pada otak sehingga dapat melepas stres dan membuat pikiran menjadi lebih tenang.
     
  • Perbanyak membaca dan mengulangi kata-kata yang baru diterima otak.
     
  • Berusaha untuk melatih diri terbiasa menggunakan sinonim saat berbicara.
     
  • Mencoba untuk mengungkapkan ciri-ciri atau hint kepada lawan bicara agar dapat membantu anda menemukan maksud yang anda tuju.
     
  • Berusahalah untuk menerapkan bahasa asli sebagai komunikasi utama.





 

REFERENSI



 

https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC7500633/

https://www.verywellmind.com/lethologica-tip-of-the-tongue-phenomenon-4154947

https://www.spring.org.uk/2023/01/lethologica-tip-of-tongue-phenomenon.php

YesDok Ads