AVENGERS LOVERS WAJIB TAHU! INI PENYEBAB NARSISTIK SEPERTI PADA LOKI

September 11, 2023 | Dea

narsistik, npd, ocd, mentalhealth

Pernahkah anda mengalami secara langsung seseorang yang overpede pada dirinya sendiri ? Memiliki rasa percaya diri / self respect merupakan hal yang bagus untuk menambah value diri anda sehingga anda dapat lebih berkembang dan menghasilkan inovasi bagi lingkungan anda. 
 

Namun, sobat YesDok perlu tahu bahwa hal ini memiliki perbedaan yang sigifikan antara self respect dengan narsistik / NPD. Untuk mendeteksi apakah anda atau orang yang berada disekitar anda mengidap gangguan kepribadian tersebut.

 

Penyebab Narsistik

 

Bagi sobat YesDok yang merupakan penggemar dari film Avengers pasti tahu dengan keberadaan Loki. Anti hero satu ini merupakan sosok yang identik mengidap gangguan kepribadian narsistik. Dalam beberapa kesempatan ia menunjukkan beberapa gejala dari penderita narsistik secara gamblang, antara lain bersikap egois, ingin menang dan berkuasa sendiri, terobsesi pada pujian dan perhatian, dan berbicara secara berlebihan.

 

Gangguan narsistik atau yang dikenal dengan istilah Narcissistic Personality Disorder (NPD) merupakan tergolong jenis penyakit mental yang secara spesifik pada gangguan kepribadian dimana penderitanya merasa inferior dan unggul di banding orang lain. Ia cenderung overpede dan merasa superpower serta menilai rendah orang lain.

 

Berikut merupakan gejala dari seorang narsistik, antara lain :
 

  • Haus akan pujian dan perhatian / attention seeker

Seorang yang mengidap narsistik akan berusaha untuk menjadi pusat perhatian karena mereka merasa dirinya unggul dan harus diapresiasi.
 

  • Perfeksionis

Penderita penyakit ini akan berusaha untuk tampil sempurna dan tidak bisa menolerir kesalahan sekecil apapun. Mereka juga cenderung mengidap penyakit OCD/ obsessive compulsive disorder.
 

  • Arogansi yang tinggi 

Karena merasa dirinya hebat, ia akan cenderung menyepelekan orang disekitarnya dan cederung menghina orang lain.
 

  • Memiliki rasa iri berlebihan pada pencapaian orang lain

Tidak bisa melihat orang lain lebih sukses dari dirinya merupakan salah satu ciri gangguan narsistik.
 

  • Memiliki obsesi berlebihan terhadap sesuatu

Obsesi berlebihan terhadap sesuatu membuat dirinya selalu mengupayakan berbagai cara dan menghalalkan berbagai cara termasuk merugikan orang lain, cenderung tidak ingin dikalahkan.

 

  • Memiliki empati yang lemah
     

Tidak dapat merasakan kesedihan dan kemalangan orang lain
 

  • Genetik

Karena keluarga adalah pendidikan pertama pada dirinya, maka ia meyerap apa yang dicontohkan keluarga sehari-harinya.
 

  • Kecenderungan memonopoli segala hal
     

Akan berusaha untuk menguasai dan menipu orang lain

 

  • Manipulatif

Akan mempengaruhi orang lain dan memberikan rasa beersalah kepada targetnya



Oleh karena itu, jika disekitar anda mengalami gejala di atas anda dapat mengarahkan dirinya secara baik-baik untuk berkonsultasi pada dokter SpKj agar dapat disembuhkan dan ditangani dengan baik.

Sobat YesDok, anda dapat melakukan konsultasi melalui YesDok secara mandiri dan praktis kapan aja dan dimana aja. Konsultasi terasa lebih nyaman karena dari ruangan anda sendiri.

 

REFERENSI
 

https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/narcissistic-personality-disorder/symptoms-causes/syc-20366662

https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/9742-narcissistic-personality-disorder

https://www.healthdirect.gov.au/narcissistic-personality-disorder-npd#:~:text=Narcissistic%20personality%20disorder%20(NPD)%20is,lives%2C%20relationships%20and%20everyday%20life.

https://health.kompas.com/read/2021/09/01/060000968/5-tanda-orang-mengidap-gangguan-kepribadian-narsistik?page=all

 

YesDok Ads